BATAM - Aliansi Pemuda Belakang Padang menggelar turnamen sepak bola di Lapangan Bola Belakang Padang, Minggu 1 Oktober 2023.
Anggota DPRD Provinsi Kepri Muhammad Syahid Ridho turut hadir dalam pembukaan turnamen tersebut.
"Saya mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan turnamen ini," kata Ridho sembari menyaksikan pertandingan pembuka yang sedang berlangsung.
Syahid Ridho berharap kegiatan tersebut dapat berjalan lancar dan meningkatkan jiwa sportivitas di antara peserta turnamen.
"Timbul bibit-bibit sepak bola dan meningkatkan jiwa-jiwa yang kompetitif dan sukses selalu untuk aliansi dan seluruh pemuda Belakang Padang," kata Syahid Ridho.
Sementara itu, Agus salah satu peserta turnamen mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurut dia, kegiatan ini juga menjalin silaturahmi dan mengokohkan bahwa sepak bola adalah olahraga pemersatu di masyarakat.
"Kami sangat senang silaturahmi bisa terjalin dan semoga selama turnamen tidak ada kendala dan lancar semuanya," kata Agus.***